Skripsi
PERUBAHAN PANDANGAN MASYARAKAT TERHADAP NILAI GOTONG ROYONG (PENELITIAN PADA MASYARAKAT DESA SAWAH KABUPATEN EMPAT LAWANG)
Penelitian ini berjudul “Perubahan Pandangan Masyarakat Terhadap nilai Gotong Royong (Penelitian Pada Masyarakat Desa Sawah kabupaten Empat Lawang” Fokus Permasalahan yang diambil dalam penelitian ini adalah bagaimana Perubahan pandangan masyarakat terhadap nilai gotong royong dalam bidang pertanian dan sosial kemasyarakatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Perubahan pandangan masyarakat terhadap nilai gotong royong pada Masyarakat di Desa Sawah dengan fokus dalam bidang pertanian dan sosial kemasyarakatan. Adapun Manfaat Secara praktis memberikan informasi kualitatif tentang Perubahan pandangan masyarakat terhadap nilai gotong royong pada masyarakat Desa Sawah sehingga bisa memberi informasi kepada pihak yang terkait untuk kepentingan masyarakat itu sendiri, sedangkan manfaat teoritisnya penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan memberikan masukan atau sumbangan pada ilmu sosiologi, terutama sosiologi pedesaan dalam penelitian yang berkaitan dengan Perubahan pandangan masyarakat terhadap nilai gotong royong yang terjadi pada masyarakat desa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif dengan pendekatan life history dengan unit analisisnya adalah individu yaitu individu yang dilahirkan dan dibesarkan didesa lokasi penelitian. Proses analisis data melalui tiga tahap yaitu reduksi data, Penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa sistem dan teknologi pertanian menjadikan pengerjaan lahan pertanian mulai dari persiapan lahan, penanaman, Perawatan dan pemanenan menjadi lebih mudah dan memerlukan waktu yang relatif singkat sehingga menggeser pandangan masyarakat yang dahulunya mereka lebih banyak melakukan gotong royong antar sesamanya dalam megerjakan lahan pertanian mereka bergeser dengan lebih memilih menyerahkan pengerjaan lahan pertanian mereka kepada orang lain dengan sistem upah yang disepakati oleh mereka sebelumnya, sedangkan dalam bidang social kemasyarakatan untuk kegiatan upacara perkawinan dan kematian hampir tidak ada perubahan dari masyarakat dari era sebelumnya dengan era sekarang, masyarakat masih memegang teguh nilai gotong royong untuk kegiatan pemeliharaan sarana umum ada perubahan signifikan di masyarakat kalau sebelumnya gotong royong kuat kemudian bergeser dengan melemahnya gotong royong.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
0807000993 | T51640 | T516402008 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available