Text
Analisis segmentasi pasar pengguna smartphone dengan metode chi-square automatic interaction detection (studi kasus : kecamatan sirah pulau padang, kabupaten Ogan Komering Ilir)
Penelitian bertujuan untuk: 1) Mengetahui merek smartphone yang paling
dominan digunakan; 2) Mengetahui faktor-faktor yang paling berpengaruh dalam
pemilihan merek smartphone; dan 3) Mengetahui bentuk segmentasi pasar pengguna
smartphone berdasarkan hasil dendogram. Data yang dianalisis adalah data primer,
yaitu sebanyak 385 sampel masyarakat Kecamatan Sirah Pulau Padang, Kabupaten
Ogan Komering Ilir dengan kriteria pengguna smartphone dan berada dalam usia
produktif, yaitu 17 tahun ke atas. Analisis data dilakukan dengan metode CHAID.
Hasil penelitian menunjukan bahwa smartphone yang paling dominan digunakan
adalah Samsung. Faktor yang paling mempengaruhi dalam pemilihan merek
smartphone adalah RAM dan usia konsumen. Segmentasi pasar pengguna
smartphone merek Samsung yang paling dominan dapat dilihat berdasarkan
smartphone dengan kriteria kapasitas RAM sebesar kurang dari atau sama dengan 1
GB dan target konsumen yang berusia dewasa yang memiliki potensial pasar sebesar
42,5%. Perusahaan smartphone yang akan memasarkan produknya dapat
memperhatikan kapasitas RAM dan usia konsumen. Bagi perusahaan smartphone
Samsung, dapat mempertahan produksi smartphone berdasarkan kapasitas RAM
sebesar kurang dari atau sama dengan 1 GB dan menjadikan konsumen yang berusia
dewasa sebagai target pemasaran agar dapat menarik minat konsumen sehingga
mendapatkan keuntungan yang lebih besar.
No copy data
No other version available