Skripsi
FENOMENA PENGOBATAN ALTERNATIF (STUDI PENGGUNAAN PENGOBATAN ALTERNATIF FUNDAMENTAL DI DESA TAMBANGAN KELEKAR KECAMATAN GELUMBANG KABUPATEN MUARA ENIM)
Penelitian ini berjudul “Fenomena Pengobatan Alternatif (Studi Penggunaan Pengobatan Alternatif Fundamental di Desa Tambangan Kelekar Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim)”. Masalah yang akan di bahas dalam masalah ini adalah untuk mengetahui apa saja yang menjadi faktor-faktor pemicu (predisposingfactors), faktor-faktor pemungkin (lZnablingfactors) dan faktor-faktor penguat (rcinforcin factors) seseorang untuk memilih dan menggunakan pengobatan alternatif. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan disain deskriptif. Hasil penelitian menemukan adanya dominasi orang lain termasuk perilaku dan kebiasaan orang lain sebagai faktor penguat terhadap proses keseluruhan dari pengobatan alternatif yang dijalankan. Hasil penelitian ini juga menemukan adanya faktor keyakinan akan pengobatan yang dijalani menjadi faktor pemicu seseorang dalam memilih dan menggunakan pengobatan alternatif selain pengetahuan, perilaku, persepsi serta nilai akan pengobatan alternatif tersebut. Penelitian ini juga menemukan adanya faktor keterampilan dari pengobat alternatif yang menjadi faktor pemungkin seseorang memilih dan menggunakan pengobatan alternatif selain ketersediaan tempat pengobatan, dan akses untuk mencapai tempat pengobatan alternatiftersebut. Kata Kunci: Pengobatan Alternatif, Faktor-faktor Pemicu, Faktor-faktor, Pemungkin, Faktor-faktor Penguat.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1807001748 | T57173 | T571732018 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available