Skripsi
TRADISI MERAYAKAN PESTA PERNIKAHAN SEBAGAI AJANG KONTESTASI KELUARGA (STUDI DI KELURAHAN SUKAJAYA KECAMATAN SUKARAMI PALEMBANG)
Tradisi Merayakan Pesta Pernikahan Sebagai Ajang Kontestasi Keluarga (Studi Di Kelurahan Sukajaya Kecamatan Sukarami Palembang). Penelitian ini mengkaji mengenai perayaan pesta pernikahan yang dijadikan sebagai ajang kontestasi keluarga dengan melihat dari habitus (kebiasaan) dan lingkungan masyarakat Di Kelurahan Sukajaya Palembang. Kontestasi adalah suatu ajang/ perlombaan dimana terjadi keunggulan untuk mendapatkan tujuan yang diinginkan Permasalahan yang diambil dalam penelitian ini adalah bagaimana proses perayaan pesta pernikahan yang dijadikan ajang kontestasi dan mengapa keluarga di Kelurahan Sukajaya Palembang merayakan pesta pernikahan sebagai ajang kontestasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan unit analisisnya adalah keluarga Di Kelurahan Sukajaya yang merayakan pesta pernikahan sebagai ajang kontestasi. Pengumpulan data diperoleh melalui observasi secara langsung, wawancara mendalam pada delapan orang informan penelitian, terdiri dari enam informan pengantin dan dua informan orang tua pengantin. Data dianalisis secara kualitatif yang terdiri dari tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan yaitu reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam proses perayaan pesta pernikahan yang dijadikan sebagai ajang kontestasi mengandung unsur-unsur kebiasaan yang telah menjadi tradisi bagi masyarakat. Keluarga Di Kelurahan Sukajaya tersebut merayakan pesta pernikahan yang besar dan meriah karena ingin mengangkat derajat keluarganya di pandangan masyarakat. Kata Kunci: Tradisi Pernikahan, Kontestasi.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1407000731 | T55978 | T559782013 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available