Text
PENGEMBANGAN MEDIA VIDEOSCRIBE PADA BIMBINGAN KLASIKAL DENGAN MATERI MOTIVASI BELAJAR DI SMA NEGERI 1 INDRALAYA SELATAN
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media videoscribe pada bimbingan klasikal dengan materi motivasi belajar di SMA Negeri 1 Indralaya Selatan yang valid, praktis dan efektif. Adapun pengembangan media ini menggunakan model pengembangan ADDIE (analysis, design, development, implementation, dan evaluation). Dari uji validasi materi dan media didapatkan hasil bahwa media videoscribe dengan materi motivasi belajar dinyatakan valid setelah merevisi media sesuai saran dan masukan dari validator. Pada tahap one-to-one dan field test media dinyatakan praktis melalui tanggapan peserta didik. Pada tahap field test didapatkan nilai rata-rata kepraktisan media videoscribe sebesar 87,4% (kategori sangat baik). Dari uji keefektifan media dengan diberikan tes materi layanan bimbingan pada tahap field test didapatkan rata-rata nilai 92 (kategori sangat baik). Dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa media videoscribe dengan materi motivasi belajar telah tergolong valid, praktis dan efektif. Sehingga dapat digunakan sebagai media dalam pemberian layanan bimbingan klasikal di sekolah.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2007001578 | T39385 | T393852020 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available