Skripsi
ANALISIS PENGARUH TINGKAT BUNGA KREDIT, CAPITAL INFLOW DAN NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP KREDIT INVESTASI PADA BANK UMUM DI SUMATERA SELATAN
Kredit investasi adalah kredit yang diberikan oleh suatu bank kepada perusahaan untuk melakukan investasi yang bertujuan untuk meningkatkan produktif!tas. Beberapa faktor yang mempengaruhi kredit investasi yaitu tingkat bunga kredit, Capital inflow dan nilai tukar rupiah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat bunga kredit, Capital inflow dan nilai tukar rupiah terhadap kredit investasi pada bank umum di Sumatera Selatan. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari tahun 1992-2011. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan model regresi linear berganda, uji statistik dan uji asumsi klasik menggunakan program Eviews 3.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat bunga kredit dan nilai tukar rupiah memiliki hubungan negatif dan signifikan dengan koefisien masing-masing -0,061% dan - 0,366% terhadap kredit investasi di Sumatera Selatan. Sedangkan capital inflow memiliki hubungan positif dan tidak signifikan dengan koefisien sebesar 0,049% terhadap kredit investasi di Sumatera Selatan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1307002597 | T50221 | T502212013 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available