Text
Studi interaksi hpmc ekstrak pelepah daun pisang ambon (Musa paradisiaca l.) dengan metode ftir serta uji aktivitas antibakteri propionibacterium acne
Salah satu bakteri penyebab jerawat ialah Propionibacterium acne. Penelitian ini bertujuan untuk melihat interaksi antara HPMC sebagai basis gel dengan ekstrak pelepah pisang ambon untuk pengujian antibakteri. Hasil skrining fitokimia menunjukkan ekstrak pelepah pisang ambon mengandung alkaloid, flavonoid, saponin, fenolik, triterpenoid, steroid, dan tanin. Uji aktivitas antibakteri terhadap Propionibacterium acne konsentrasi 9,45, 11,45, dan 13,45% sebesar 2,65, 2,85, dan 3,64 mm. Hasil diameter rata-rata globul pada koloid ekstrak pelepah pisang ambon konsentrasi 9,45, 11,45, dan 13,45% ialah 50,42, 53,19, dan 58,05 µm, sedangkan PDI pada masing masing konsentrasi 0,09, 0,16, dan 0,08. Terdapat tiga sampel yang diujikan pada FTIR yaitu HPMC, ekstrak pelepah pisang ambon, dan campuran HPMC dengan ekstrak pelepah pisang ambon. Dari ketiga spektrum tersebut didapatkan hasil bahwa tidak terjadinya interaksi kimia yang ditandai dengan tidak adanya puncak baru pada spektrum IR ketiga sampel.
No copy data
No other version available