Skripsi
PENGARUH MERCHANDISING TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN HYPERMART PALEMBANG
Penelitian ini merupakan Penelitian yang dilakukan kepada pelanggan Hypermart palembang dengan judul “Pengaruh Merchandising Terhadap Kepuasan pelanggan Hypermart Palembang.” Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Merchandising terhadap kepuasan yang diraih oleh pelanggan,dan untuk mengetahui variabel manakah dari merchandising yang paling dominan dalam mempengaruhi kepuasan pelanggan Hypermart Palembang. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data primer dengan metode pengumpulan data yang dilakukan dengan menyebarkan kuisioner kepada 100 orang responden. Alat analisis yang digunakan ialah dengan pengujian secara parsial yaitu uji T dan pengujian secara simultan yaitu uji F, serta Analisis Regresi. Hasil dari penelitian ini, bahwa variabel merchandising mempengaruhi kepuasan pelanggan Hypermart Palembang secara simultan. Dan variabel yang paling dominan mempengaruhi kepuasan pelanggan Hypermart palembang adalah variabel penataan lay out.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1207002157 | T45963 | T459632012 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available