Skripsi
PENGARUH PERPUTARAN PIUTANG DAN LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR) TERHADAP RETURN ON ASSETS (ROA) PADA BANK SUMSEL BABEL
Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Perputaran Piutang dan Loan to Deposit Ratio (LDR) Terhadap Return On Assets (ROA) Pada Bank Sumsel Babel dari tahun 2003 sampai tahun 2012. Penelitian ini bersifat deskriptif. Hasil penelitian ini menggunakan data selama 10 tahun dari tahun 2003 sampai tahun 2012, Data penelitian yang didapat diolah menggunakan SPSS 20, 2013. Metode analisis.data dalam penelitian ini menggunakan uji model regresi dan dengan Uji f dan Uji t. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan uji model regresi, Perputaran Piutang berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Return On Assets (ROA), sedangkan Loan to Deposit Ratio (LDR) tidak berpengaruh terhadap Return On Assets (ROA). Hasil pengujian hipotesis melalui Uji f menunjukkan f hitung tingkat Perputaran Piutang dan Loan to Deposit Ratio (LDR) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Return On Assets (ROA). Hasil penelitian ini didukung dengan hasil Uji t. Hasil ini menunjukkan secara parsial Perputaran Piutang berpengaruh signifikan terhadap Return On Assets (ROA) dan Loan to Deposit Ratio (LDR) tidak berpengaruh terhadap Return On Assets (ROA).
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1407001191 | T46129 | T461292014 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available