Text
Peningkatan sifat mekanik Amc melalui penambahan Fly Ash dan alumina sebagai penguat yang dibuat dengan proses Stir Casting
Semakin bertambah tingkat teknologi di bumi ini bertambah juga kebutuhan bahan teknik dengan campuran atau kombinasi bahan yang lebih baik. Komposit adalah penggabungan bahan yang terdiri dari dua atau lebih yang berbeda fase (fase matrik dan fase penguat). Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan AMC dari alumunium sebagai matrik dan alumina dan fly ash sebagai penguat dan peningkatan sifat mekanik dari material komposit matrik Al-Fly Ash-Al2O3 yang dibuat melalui proses stir casting. Sifat mekanik yang digunakan oleh peneliti untuk pengujian spesimen komposit hasil coran alumunium sekrap adalah uji tarik, uji impak, uji kekerasan. Nilai dari sifat mekanik yang didapatkan mengalami peningkatan pada pengujian kekerasan dengan fraksi volume alumina 8%, fly sh 12% yaitu 65,36 BHN dan nilai kekerasan dengan fraksi volume alumina 8%, fly ash 0% yaitu 47,39 BHN. Pada pengujian impak mengalami peningkatan setiap penambahan unsur penguat dari penambahan fraksi volume alumina 8%, fly ash 0% yaitu 5,558 Joule, selanjutnya dengan penambahan unsur penguat alumina 8%, fly ash 12% yaitu 14,224 Joule. Pengujian tarik didapatkan nilai sifat mekanik dengan nilai rata-rata tegangan didapatkan nilai tertinggi di ukuran penambhan fraksi volume alumina 8%, fly ash 8% yaitu 11,81 kgf/mm2.
No copy data
No other version available