Text
Audit kepatuhan atas prosedur penyaluran Kredit Usaha Rakyat (Kur) ritel pada Pt. Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Km 5 Palembang
Penelitian ini bertujuan untuk 1) menilai Kepatuhan atas prosedur penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) Ritel pada PT. Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Km 5 Palembang yang telah diberlakukan, dan 2) memberikan usulan tindak lanjut yang sebaiknya dilakukan perusahaan untuk kemajuan usaha sehingga performance pengelolaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Ritel dinilai baik dan dapat menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Ritel kepada masyarakat dengan lancer, efektif, dan efisien sesuai kebijakan yang diberlakukan. Hasil penelitian tentang audit Kepatuhan tersebut menunjukan bahwa prosedur Kepatuhan pada PT. Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Km 5 Palembang telah sesuai dengan prosedur perbankan. Hanya saja ada beberapa aturan dan prosedur yang belum ditaati diantaranya, waktu yang perlu dibenahi, etika dan pengetahuan petugas kredit yang harus diperhatikan. Diharapkan dengan audit Kepatuhan tersebut prosedur Kepatuhan pada PT. Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Km 5 Palembang dapat berjalan dengan lebih baik lagi.
No copy data
No other version available