Text
Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat penerimaan pajak penghasilan orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Palembang Ilir Barat
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat penerimaan Pajak Penghasilan Orang Pribadi di KPP Pratama Palembang Ilir Barat. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif berupa data sekunder yang diperoleh dari KPP Pratama Palembang Ilir Barat untuk tahun pajak 2010 sampai dengan 2014. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh laporan penerimaan pajak untuk Wajib Pajak orang pribadi, scdangkan sampelnya adalah laporan penerimaan. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa secara simultan keseluruhan faktor tersebut memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat penerimaan pajak penghasilan orang prihadi. Scdangkan secara parsial, hanya penagihan pajak saja yang mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan tcrhadap penerimaan pajak penghasilan orang pribadi di KPP Pratama Palembang Ilir Barat, sedangkan ekstensifikasi wajib pajak dan tingkat kepatuhan wajib pajak tidak mempunyai pengaruh yang signifikan.
No copy data
No other version available