Skripsi
ANALISIS SIKAP KONSUMEN TERHADAP LAYANAN SPBU PASTI PAS DI KOTA PALEMBANG
Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui sikap konsumen SPBU Pasti Pas terhadap layanan SPBU Pasti Pas, dan 2) mengetahui hubungan antara sikap konsumen dengan layanan SPBU Pasti Pas. Hasil penelitian menunjukan bahwa konsumen SPBU Pasti Pas di Kota Palembang memiliki sikap positif yang menyatakan menarik dan setuju terhadap semua atribut yang terdapat pada komponen kognitif, komponen afektif dan komponen konatif pada layanan SPBU Pasti Pas. Faktor sikap yang dianggap paling menarik oleh konsumen pada layanan SPBU Pasti Pas ialah kualitas BBM yang terjamin mutunya. Untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitas layanan, penulis menyarankan agar Dengan diketahuinya sikap positif masyarakat terhadap layanan SPBU Pasti Pas, maka PT. Pertamina (Persero) sebagai pengawas dan koordinator SPBU dapat menjadikan seluruh SPBU di Indonesia menjadi SPBU Pasti Pas yang memiliki standarisasi dan pelayanan yang baik agar konsumen mendapatkan jaminan kualitas dan kuantitas BBM serta pelayanan yang maksimal.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
0907001283 | T45319 | T45319 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available