Text
PENJADWALAN PERKULIAHAN OTOMATIS MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA GENETIKA DENGAN INDIKATOR NILAI FITNESS (STUDI KASUS : JURUSAN SISTEM INFORMASI FASILKOM UNSRI)
Bagi sebuah perguruan tinggi yang ada di Indonesia khususnya universitas sriwijaya, penjadwalan mata kuliah merupakan kegiatan yang sangat penting untuk dapat terselengaranya proses belajar mengajar. Dimana dalam proses belajar mengajar dapat dilakukan oleh semua pihak yang terkait, bukan hanya dosen tapi juga bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut. Salah satu permasalahan yang sering terjadi dalam penjadwalan mata kuliah adalah proses lamanya pembuatan penjadwalan dan terdapat adanya bentrok jadwal karena banyaknya aturan-aturan yang harus diperhatikan. Hal tersebut terjadi pada program studi sistem informasi fakultas ilmu komputer, karena penjadwalan mata kuliah masih dilakukan secara konvensional dengan cara memasangkan data dosen, mata kuliah, ruang, hari dan jam sehingga prosesnya memakan waktu yang cukup lama. Mengingat pentingnya proses penjadwalan ini, maka perlu dilakukan langkah optimasi penjadwalan yang mana bertujuan untuk meminimalisir waktu proses penjadwalan dan bentrok jadwal. Berdasarkan permasalahan tersebut, penelitian ini bermaksud untuk menerapkan optimasi penjadwalan mata kuliah menggunakan algoritma genetika yang hasilnya didapat 0 bentrok jadwal dengan rata-rata iterasi untuk mencapai nilai optimal atau nilai fitness = 1 yaitu iterasi ke-9 dan rata-rata waktu yang dibutuhkan untuk optimasi penjadwalan adalah 6,5 detik. Kata kunci: gen, kromosom, optimasi, algoritma genetik, penjadwalan kuliah
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2007000011 | T37707 | T377072020 | Central Library (REFERENSI) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available