Skripsi
ANALISIS PENGARUH KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT PANDU SIWI SENTOSA PALEMBANG
PT Pandu Siwi Sentosa Palembang merupakan salah satu perusahaan swasta yang bergerak pada bidang jasa ekspedisi atau jasa angkutan barang melalui transportasi darat, laut dan udara dengan tujuan dalam dan luar negeri. Pada tahun 2005-2006 pendapatan perusahaan ini mengalami penurunan yang disebabkan menurunnya kineija karyawan. Perusahaan harus dapat segera mengantisipasi dengan menyelidiki faktor-faktor yang mempengaruhi kineija karyawan agar dapat memperbaiki kineija perusahaan. Dalam situasi ini, faktor yang perlu diperhatikan adalah kepuasan keija karyawan mengingat tingkat perputaran karyawan yang cukup tinggi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan sesuatu dan memeriksa sebab-sebab dari suatu gejala tertentu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh kepuasan keija terhadap kineija karyawan di PT Pandu Siwi Sentosa Palembang, dan 2) Faktor kepuasan keija apa yang paling dominan mempengaruhi kineija karyawan pada perusahaan tersebut. Dalam penelitian ini yang menjadi responden adalah seluruh karyawan perusahaan ini yang beijumlah 24 orang. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa kepuasan keija mempengaruhi kineija karyawan PT Pandu Siwi Sentosa Palembang sebesar 51,1 %. Sedangkan sisanya, yaitu 48,9 % selebihnya dipengaruhi oleh faktor lain. Dari kelima faktor kepuasan keija yang menjadi indikator dalam penelitian ini, didapat bahwa faktor gajilah yang paling berpengaruh dominan terhadap kepuasan keija karyawan perusahaan ini, dan promosi menjadi faktor dominan kedua. Oleh karena itu, penulis menyarankan bagi perusahaan untuk memfokuskan perhatian dan meningkatkan pada pemberian kepuasan keija yang terdiri dari faktor gaji, pekeijaan, promosi, kepenyeliaan dan rekan keija guna meningkatkan kineija karyawan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
0807000132 | T44209 | T442092008 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available