Text
Relasi Sosial dalam mempertahankan kelangsungan usaha konveksi Nur Rohim Tailor Palembang
Penelitian ini berjudul "Relasi Sosial Dalam Mempertahankan Kelangsungan Usaha Konveksi Nur Rohim Tailor Palembang". Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pola relasi yang terjadi pada pelaku usaha konveksi Nur Rohim Tailor Palembang untuk mempertahankan kelangsungan usaha tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif analisis dengan menggambarkan pola relasi sosial dalam kelangsungan usaha konveksi Nur Rohim Tailor Palembang. Konsep yang digunakan dalam penelitian ini yaitu konsep relasi sosial yang bersifat asosiatif dan diasosiatif. Pengumpulan data diperoleh melalui observasi langsung ke lokasi penelitian, serta wawancara mendalam pada dua belas informan yaitu pelaku usaha yang terdiri dari pemilik, pegawai, pemasok, dan pelanggan. Basil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya hubungan kerjasama dan persaingan yang tefiadi antara pelaku usaha. Hubungan kerjasama tersebut yaitu kerjasama yang dibentuk oleh pemilik usaha dengan pegawai yaitu dalam kegiatan produksi sehari-sehari, dengan pemasok yaitu pada proses pemasokan bahan dasar tiap bulannya, serta proses tawar menawar dengan pelanggan terutama para reseller. Kerjasama antara pelaku usaha tersebut berlangsung dengan balk sehingga menciptakan hubungan kerjasama yang terpola. Adapun bentuk persaingan yang terjadi antara pelaku usaha yaitu antara sesama peagwai, diantaranya persaingan antara sesama pegawai tetap dalam mengejar bonus target, pegawai latihan dalam mendapatkan posisi menjadi pegawai tetap, dan pegawai magang dalam mengejar nilai terbaik. Hal tersebut merupakan tindakan sadar namun terjadi tanpa disadari bahwa mereka sedang bersaing sehingga mendorong para pelaku usaha untuk meningkatkan semangat kerjanya dengan tetap menjaga keserasian dalam kelangsungan usaha tersebut.
No copy data
No other version available