Text
Perancangan robot boat dengan perilaku menghindari rintangan menggunakan sensor ultrasonik
Laporan tugas akhir ini menjelaskan tentang sistem perancangan robot
boat dengan perilaku menghindari rintangan menggunakan tiga buah sensor
ultrasonik SRF05 yang terletak dibagian kiri, depan dan kanan robot dengan
posisi masing – masing 450. Komponen – komponen yang digunakan yaitu
Mikrokontroller AT Mega 8535 berfungsi untuk mongontrol robot boat, Sensor
ultrasonik berfungsi untuk mendeteksi adanya rintangan, Motor DC berfungsi
untuk menggerakan robot boat, Motor Driver L293D berfungsi untuk
mengendalikan motor DC, LCD berfungsi untuk menampilkan data, dan bahasa
pemrogramannya menggunakan bahasa program Code Vision AVR. Pada saat alat
ini dinyalakan pertama-tama sensor ultrasonik akan mendeteksi jarak antara kapal
dan rintangan di area kapal tersebut, lalu jarak akan ditampilkan ke LCD dalam
satuan Cm. Jika sensor kiri mendeteksi rintangan dengan jarak dibawah 80 cm
maka robot boat akan berjalan untuk menghindari rintangan tersebut. Pengujian
sensor ultrasonik dengan jarak 80 cm didapat error 0,25 %. Hasil eksperimen
menunjukan untuk pengujian dengan jarak rintangan 80 cm yang terdeteksi oleh
dua sensor ( kiri dan depan ) tingkat keberhasilan 70 % dan ( kanan dan depan )
tingkat keberhasilannya 60 % dan untuk jarak rintangan dibawah 80 cm yang
terdeteksi dua sensor ( kiri dan depan ) tingkat keberhasilannya 50 % dan ( kanan
dan depan ) tingkat keberhasilannya 60 %.
No copy data
No other version available