Text
Penerapan model pembelajaran Search Solve Create and Share (SSCS) untuk meningkatkan hasil belajar siswa di kelas XI IPA SMAN 1 Indralaya
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar kimia siswa melalui model pembelajaran Search Solve Create and Share di kelas XI IPA 2 SMA Negeri 1 Indralaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas, yang dilakukan sebanyak tiga siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan terakhir siklus. Lembar observasi digunakan untuk mengetahui proses kegiatan belajar mengajar dan tes digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa. Nilai rata-rata hasil belajar siswa sebelum diberi tindakan (T0) sebesar 57,81 dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 25%, sedangkan setelah diberikan tindakan pada siklus satu (T1) nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar 66,55 dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 44,82%,pada siklus dua (T2) diperoleh nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar 74,68 dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 62,5%dan nilai rata-rata hasil belajar sikus tiga (T3) sebesar 80,15 dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 87,5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menerapkan model pembelajaran Search Solve Create and Share (SSCS) dapat meningkatkan hasil belajar kimia siswa.Peneliti memberikan saran bagi guru-guru kimia Sekolah Menengah Atas yang mempunyai permasalahan dimana siswa kurang memahami konsep yang akhirnya mempengaruhi hasil belajar siswa, maka dapat menerapkan Model Pembelajaran Search Solve Create and Share (SSCS) dalam proses belajar mengajar (KBM) di kelas agar hasil belajar siswa dapat lebih meningkat.
No copy data
No other version available