Text
Preparasi dan penggunaan senyawa polioksometalat h3[α-pw12o40].nh2o dengan pengemban sio2 dalam proses desulfurisasi 4-metil dibenzotiofen
xiii+ 74 halaman, 14 tabel, 21 gambar, 18 lampiran
Telah dilakukan preparasi senyawa H3[α-PW12O40].nH2O dengan SiO2 sebagai pengemban menggunakan metoda sol-gel dan media mikroemulsi membentuk senyawa H3[α-PW12O40]/SiO2. Senyawa hasil preparasi dikarakterisasi dengan menggunakan spektrofotometer FT-IR dan XRD. Selanjutnya, senyawa H3[α-PW12O40]n.H2O dan H3[α-PW12O40]/SiO2 ditentukan keasamannya secara kualitatif dan kuantitatif menggunakan adsorpsi amnonia dan piridin ; dan titrasi potensiometri. Spektrum senyawa H3[α-PW12O40].nH2O menunjukkan vibrasi pada bilangan gelombang 1080,14 cm-1 (P-O), 979,84 cm-1 (W=O), 918,12 cm-1 (W-Oe-W), 3448,58 cm-1 (O-H) dan untuk H3[α-PW12O40]/SiO2 muncul pada bilangan gelombang 1080,14 cm-1 (P-O), 979,84 cm-1 ( W=O), 802,39 cm-1(W-Oc-W), 1080,14 cm-1 (Si-O), dan 3464,15 cm-1 (O-H). Pola difraksi senyawa H3[α-PW12O40].nH2O menunjukkan kristalinitas yang tinggi sedangkan senyawa H3[α-PW12O40]/SiO2 menunjukkan kristalinitas yang menurun dikarenakan sifat amorf dari SiO2. Penentuan keasaman secara kualitatif dan kuantitatif menunjukkan bahwa senyawa H3[α-PW12O40]/ nH2O lebih asam dibandingkan dengan senyawa H3[α-PW12O40]/SiO2. Senyawa H3[α-PW12O40]/SiO2 digunakan sebagai katalis dalam proses desulfurisasi senyawa 4-metil dibenzotiofen (4-MDBT). Proses desulfurisasi menghasilkan persen konversi sebesar 99,9 % dengan waktu reaksi selama 4 jam menggunakan berat katalis 0,3 g, volume H2O2 sebanyak 3 mL dan pada temperatur 50oC.
Kata kunci : H3[α-PW12O40].nH2O, SiO2,sol-gel,
No copy data
No other version available