Text
Pengaruh penerapan model tim pengajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ilmu pengetahuan sosial (IPS) di SMP Negeri 1 Inderalaya Selatan
Penelitian ini berjudul “Pengaruh Penerapan Model Tim Pengajar Terhadap Hasil
Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di SMP Negeri 1
Indralaya Selatan”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah perbedaan
pengaruh penerapan model tim pengajar dan guru tunggal terhadap hasil belajar siswa
pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di SMP Negeri 1 Indralaya Selatan?.
Adapun tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidak
adanya perbedaan pengaruh penerapan model tim pengajar dan guru tunggal pada
Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di SMP Negeri 1 Indralaya Selatan. Dalam
penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh siswa kelas VII di SMP Negeri 1
Indralaya Selatan tahun ajaran 2012/2013 yang berjumlah 180 siswa dan terdiri dari
5 kelas. Dengan menggunakan teknik Cluster Random Sampling, dipilih dua kelas
sebagai sampel penelitian yang terdiri dari kelas VII. 1 sebagai kelas eksperimen
sebanyak 36 siswa dan kelas VII. 3 sebagai kelas kontrol sebanyak 36 siswa. Teknik
pengumpulan data diperoleh dengan menggunakan observasi dan tes. Hasil observasi
menunjukan penerapan tim pengajar telah terlaksana dengan sangat baik dengan skor
rerata 88,333%. Statistik yang digunakan untuk menganalisis data yaitu
menggunakan uji-t dengan taraf signifikan (α = 0,5). Berdasarkan analisis data yang
dilakukan, hasil uji-t menunjukkan bahwa nilai = 4,758 sedangkan =
1,711. Dengan demikian = 4,758 ≥ = 1,711, dengan demikian pada
penelitian ini Ha diterima dan Ho ditolak yaitu ada perbedaan pengaruh penerapan
model tim pengajar dan guru tunggal terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
Ilmu Pengetahuan Sosial
No copy data
No other version available