Text
Peningkatan hasil belajar ipa melalui penerapan metode problem solving pada siswa kelas 4 Sd N 24 Palembang
Penelitian ini berjudul “Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Penerapan Metode Problem
Solving Pada Siswa Kelas 4 SD Negeri 24 Palembang. Tujuan penelitian ini adalah untuk
meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA dengan menggunakan metode problem
solving dikelas 4 SD Negeri 24 Palembang. Pada semester genap tahun pelajaran 2012/2013
yang berjumlah 36 siswa terdiri dari 21 siswa laki-laki dan 15 siswa perempuan. Penelitian
ini mengunakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus, tiap siklus meliputi:
perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Ketuntasan klasikal sebelum diberi
tindakan di peroleh 27,78% dengan nilai rata-rata 51,38, selanjutnya setelah diberi tindakan
pada siklus pertama diperoleh ketuntasan belajar siswa sebesar 63,89% dengan nilai rata-rata
63,19, pada siklus kedua diperoleh ketuntasan belajar sebesar 86,11% dengan nilai rata-rata
80,55. Hasil penelitian menunjukkan terjadi T2 > T1 > T0.
Dengan demikian, motode pembelajaran Problem Solving dapat diterapkan dalam
pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa.
No copy data
No other version available