Text
Hubungan gingivitis dengan pola menyikat gigi pada siswa-siswi Sma Negeri 1 Bukit Tinggi yang memakai alat orthodonti cekat
Gingivitis merupakan peradangan pada jaringan gingival yang dapat disebabkan
karena akumulasi plak dalam jumlah besar di bagian interdental yang terlindung.
Salah satu cara untuk menghilangkan plak adalah dengan menyikat gigi. Namun,
terdapat beberapa factor yang berpengaruh terhadap cara-cara menyikat gigi seperti
pemakaian alat orthodonti cekat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan
gingivitis dengan cara menyikat gigi pada pemakai alat orthodonti cekat. Metode
yang digunakan adalah survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel
berjumlah 45 orang siswa-siswi yang memakai alat orthodonti cekat. Data diperoleh
dari hasil wawancara dengan bantuan kuesioner, penilaian skor Indeks Plak (Green
dan Vermillion) serta skor Indek Gingivitis (Loe and Silness. Data yang ada di analisa
menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang
siginifikan antara cara menyikat gigi dengan gingivitis (nilai p=0,004, p
No copy data
No other version available