Text
Kinetika esterifikasi asam lemak bebas dari sludge industri crude palm oil (CPO) menggunakan katalis komposit montmorilonit karbon tersulfonasi dari glukosa
Penelitian kinetika esterifikasi asam lemak bebas dari sludge industri crude palm oil (CPO) menggunakan katalis komposit monmorillonit karbon tersulfonasi dari glukosa telah dilakukan. Esterifikasi dilakukan dengan melakukan variasi suhu (60 0C, 70 0C dan 80 0C) dan rasio mol antara asam lemak bebas dan etanol ( 1:10, 1:13, 1:16, 1:19, dan 1:22) selama 60 menit dengan 2 g katalis. Pengukuran penurunan konsentrasi asam lemak bebas dilakukan pada menit 20, 30, 40, 50 dan 60 menit. Penurunan konsentrasi asam lemak bebas dilakukan dengan metode titrasi asam basa. Hasil penelitian menunjukan bahwa laju reaksi berbanding lurus dengan temperatur namun berbanding terbalik dengan rasio mol. Konstanta kesetimbangan meningkat dengan naiknya temperatur menunjukkan bahwa reaksi esterifikasi bersifat endoterm. Rata-rata energi aktivasi 21,0095 kJ/mol dan konstanta Arrhenius 185,4315 L/mol.menit ditentukan dengan membuat grafik ln k terhadapt 1/T. Berdasarkan uji validasi model, didapatkan nilai regresi sebesar 0,958 sehingga disimpulkan persamaan model kinetika esterifikasi pseudo orde satu yang dipakai dapat diterima
No copy data
No other version available