Text
Perancangan simulator lift pada gedung berlantai lima menggunakan mikrokontroler
Pada gedung-gedung besar yang memiliki lebih dari satu lantai di perlukan penghubung antara lantai satu dengan lantai yang lainnya. Oleh karena itu digunakan Lift sebagai alat transfortasi didalam gedung antar lantai. Kelebihan berat muatan atau overload dapat membahayakan bagi penumpang hingga dapat menimbulkan kecelakaan. Oleh karena itu dirancanglah simulator lift sebagai acuan bagi pembuatan Lift yang secara real untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan yang disebabkan overload. Alat ini menggunakan sensor Loadcell untuk membatasi jumlah berat muatan penumpang lift agar tidak terjadinya overload. Digunakan sakelar Reed Switch untuk indikator keberadaan lift yang ditampilkan menggunakan display Seven Segment. Digunakan tombol push-button sebagai input tombol tujuan lantai dan tombol pemanggil sangkar lift. Tombol tujuan lantai digunakan untuk penumpang yang berada didalam sangkar lift, dan tombol pemanggil sangkar lift berada diluar pada tiap-tiap lantai lift yang berjumlah lima lantai. Untuk penggerak, digunakan Motor DC dengan gear box yang kokoh agar tidak terjadi kecelakan apabila terjadi listrik padam. Sehingga sangkar lift tidak terjatuh karena ditahan oleh gear box motor DC yang kokoh.
No copy data
No other version available