Text
Rancang bangun e-supply chain management (e-scm) persediaan bahan baku pada cafe piranha photografe CV. Feberco Palembang
Cafe piranha photografe CV. Feberco belum menerapkan sistem yang terintegrrasi dengan komputer dalam kegiatan sehari-hari, sehingga seringkali terdapat beberapa masalah salah satunya dalam mencakup pencatatan dan info persediaan stok bahan baku sehingga pegawai dan pemilik sulit mengetahui bahan yang stoknya akan habis. Persediaan bahan baku merupakan hal yang sangat penting agar proses produksi dan transaksi antara perusahaan dan pelanggan bisa berjalan dengan lancar yang akan berpengaruh pada pendapatan perusahaan. untuk mengontrol persediaan bahan baku pada suatu perusahaan agar tidak mengalami kelebihan maupun kekurangan bahan baku, maka dirancanglah sebuah Sistem Informasi pengendalian persediaan bahan baku yang dapat digunakan untuk membantu Cafe piranha photografe CV. Feberco dalam menganalisis persediaan bahan baku. Untuk pengelolaan bahan dibantu oleh fungsi-fungsi dari pengendaliaan persediaan bahan. Untuk mengoptimalkan pengendalian persediaan, peneliti menggunakan metode perhitungan EOQ (Economic Order Quantity), L4L(Lot for Lot) Reorder Point, dan Safety Stock. Penelitian ini diharapkan dapat membantu pihak Cafe piranha photografe CV. Feberco untuk menghadapi masalah persediaan bahan baku, mudah dalam pencarian informasi stok bahan baku dan status persediaan bahan baku.
No copy data
No other version available