Text
Persepsi masyarakat terhadap perusahaan umum (perum) pegadaian (studi pada masyarakat Timbangan 32 Indralaya Ogan Ilir Sumatera Selatan)
Persepsi Masyarakat terhadap Perusahaan Umum (Perum) Pegadaian (Studi Pada Masyarakat Timbangan 32 Indralaya Ogan Ilir Sumatera Selatan). Skripsi Jurusan Sosiologi Jurusan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya.Penelitian ini mengkaji permasalahan mengenai persepsi masyarakat terdapat Perum Pegadaian, (mulai dari stimulus, persepsi sampai respon) serta faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi masyarakat terhadap perum pegadaian di Timbangan 32 Kelurahan Indralaya OI. Tujuan penelitian ini adalah pertama memahami persepsi masyarakat tentang perum pegadaian di Kelurahan Timbangan 32 OI. Kedua, memahami faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi masyarakat kelurahan Timbangan 32 Indralaya OI.Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dimana peneliti berusaha untuk memberikan gambaran mengenai persepsi masyarakat terhadap perum pegadaian Kelurahan Timbangan Indralaya OI. Dalam penelitian ini penetuan informan ditetapkan secara purposive (secara sengaja) oleh peneliti yaitu terdiri dari 12 orang informan dengan tujuan untuk mendapatkan informasi yang sesuai dengan tujuan penelitian. Teknik pengumpulan data yang diinginkan yaitu observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan alur analisis Miles dan Huberman yang terdiri dari reduksi data, penyajian, dan kesimpulan.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi masyarakat tentang perum pegadaian adalah sangat bagus, baik dan mau menjadi nasabah tanpa adanya suatu paksaan. persepsi masyarakat yang baik itu ditandai dengan adanya masyarakat yang dengan sengaja datang untuk menjadi nasabah serta menggadaikan barang berharga dalam periode waktu tertentu. Kemudian terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi persepsi tersebut diantaranya faktor pendidikan, faktor lingkungan dan faktor lainnya.
No copy data
No other version available