Skripsi
ANALISIS YURIDIS TENTANG PENJATUHAN SANKSI TERHADAP ANAK SEBAGAI PELAKU TINDAK PIDANA NARKOTIKA (Studi Putusan Nomor 10/Pid.Sus-Anak/2023/PN.Dps dan Putusan Nomor 30/Pid.Sus-Anak/2024/PN.Mdn)
Skripsi ini berjudul Analisis Yuridis tentang Penjatuhan Sanksi terhadap Anak sebagai Pelaku Tindak Pidana Narkotika (Studi Putusan Nomor 10/Pid.Sus-Anak/2023/PN Dps dan Putusan Nomor 30/Pid.Sus-Anak/2024/PN Mdn). Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perbedaan penjatuhan sanksi pidana terhadap anak pelaku tindak pidana narkotika, yang dalam beberapa kasus masih belum sepenuhnya mencerminkan prinsip keadilan restoratif sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Sistem Peradilan Pidana Anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pertimbangan hakim dalam menjatuhkan sanksi terhadap Anak yang menjadi pelaku tindak pidana narkotika berdasarkan Putusan Nomor 10/Pid.Sus-Anak/2023/PN.Dps dan Putusan Nomor 30/Pid.Sus-Anak/2024/PN.Mdn, serta menganalisis kesesuaian penjatuhan sanksi dengan asas proporsionalitas dan asas keadilan bagi Anak. Jenis penelitian yang digunakan adalah yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam kedua putusan, hakim mempertimbangkan aspek yuridis dan non-yuridis, meliputi peran, latar belakang, serta kondisi anak, namun terdapat perbedaan dalam sanksi yang dijatuhkan. Penjatuhan sanksi pada Putusan Nomor 10/Pid.Sus-Anak/2023/PN.Dps dinilai lebih sesuai dengan asas proporsionalitas dan asas keadilan bagi anak karena mengedepankan pembinaan, sedangkan Putusan Nomor 30/Pid.Sus-Anak/2024/ PN.Mdn lebih menekankan penghukuman bersifat represif tanpa pembinaan.
| Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
|---|---|---|---|---|
| 2507006069 | T184963 | T1849632025 | Central Library (REFERENCE) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available