Skripsi
STRATEGI KOMUNIKASI PROMOSI KESEHATAN PUSKESMAS DALAM SOSIALISASI PENCEGAHAN STUNTING DI KECAMATAN GELUMBANG
Stunting masih menjadi isu permasalahan yang hangat di masyarakat, khususnya di wilayah puskesmas gelumbang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Strategi Komunikasi Promosi Kesehatan Puskesmas Dalam Sosialisasi Pencegahan Stunting Di Kecamatan Gelumbang. Berdasarkan Teori Strategic Health Communication dari Rogers dan Storey. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa puskesmas gelumbang telah menerapkan strategi komunikasi yang sesuai dengan enam tahapan teori menurut Rogers dan Storey, mulai dari identifikasi masalah hingga evaluasi. Selain itu puskesmas gelumbang juga aktif melakukan sosialisasi rutin melalui kegiatan posyandu setiap bulan yang menjadi strategi utama agar dapat menjangkau seluruh masyarakat secara langsung. Pendekatan komunikasi yang dilakukan bersifat informal dan evaluasi belum menggunakan instrumen terstruktur tetapi strategi yang dilakukan puskesmas gelumbang dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan pemahaman masyarakat mengenai pemenuhan gizi dan pencegahan stunting. Kata kunci: Strategi Komunikasi, Promosi Kesehatan, Stunting, Puskesmas Gelumbang.
| Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
|---|---|---|---|---|
| 2507004369 | T179818 | T1798182025 | Central Library (Reference) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available