Skripsi
PENGENDALIAN NEMATODA (MELOIDOGYNE SP.) PADA TANAMAN TOMAT (SOLANUM LYCOPERSICUM L.) VARIETAS SERVO MENGGUNAKAN FORMULASI (ARTHROBOTRYS SP.)
Tomat merupakan tanaman hortikultura yang sangat mudah ditemukan di Indonesia. Buah tomat banyak digemari masyarakat untuk dikonsumsi karena mempunyai kandungan gizi yang baik untuk kesehatan. Selain itu, tomat banyak di budidaya karena harga tomat yang cukup stabil. Akan tetapi, terdapat kendala dalam membudidayakan tanaman tomat bagi para petani karena tomat rentan diserang penyakit salah satunya akibat serangan nematoda. Penelitian ini bertujuan: 1) untuk mengetahui efektivitas jamur Arthrobotrys sp. untuk menekan nematoda penyebab penyakit puru akar pada tanaman tomat varietas servo. 2) untuk mengetahui bagaimana hasil dari infeksi nematoda penyebab puru akar pada tanaman tomat varietas servo setelah dilakukan uji efektivitas jamur Arthrobotrys sp. Penelitian ini akan dilakukan di Laboratorium Nematologi Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Program Studi Proteksi Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Sriwijaya. Penelitian ini akan menggunakan metode rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan 5 ulangan untuk mengendalikan puru akar pada tanaman tomat varietas sarvo. Data yang diperoleh akan dianalisa dengan menggunakan Microsoft excel dan dilanjutkan dengan analisis sidik ragam ANOVA. Penggunaan nematisida carbofuran memiliki efektifitas dalam menekan nematoda penyebab penyakit puru akar pada tanaman tomat varietas servo. Pertumbuhan tomat menunjukkan kecenderungan hasil tidak berbeda nyata pada tinggi tanaman, diameter tanaman, jumlah daun dan jumlah tangkai. Penggunaan nematisida carbofuran memiliki nilai terendah dibandingkan dengan perlakuan control, Arthrobotrys sp. (granula), dan Arthrobotrys sp. cair. Uji efektivitas jamur Arthrobotrys sp membuktikan setelah pembongkaran eggmass secara nyata mempengaruhi. Penggunaan jamur Arthrobotrys sp. dapat mempengaruhi jumlah eggmass pada perakaran tanaman tomat.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2407001001 | T139771 | T1397712024 | Central Library (References) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available