Skripsi
ANALISIS TINDAK PIDANA MALAPRAKTIK YANG DILAKUKAN OLEH RUMAH SAKIT DAN TENAGA MEDIS SECARA BERSAMA-SAMA MENURUT PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN DI INDONESIA
Malapraktik medis merupakan isu serius dalam bidang kesehatan yang dapat mengakibatkan kerugian bagi pasien dan menurunkan kepercayaan publik terhadap institusi medis. Rumah sakit dan tenaga medis dapat dianggap bertanggung jawab baik secara individu maupun kolektif. Penelitian ini bertujuan mengkaji berbagai aspek hukum yang terkait dengan malapraktik, termasuk pengertian, kriteria, dan jenis-jenis malapraktik, serta tanggung jawab pidana yang dapat diterapkan kepada rumah sakit dan tenaga medis. Penelitian ini juga mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi penegakan hukum terhadap malapraktik, seperti faktor hukum itu sendiri, penegak hukum, sarana atau fasilitas, masyarakat, dan budaya. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dengan pendekatan undang-undang dan pendekatan konseptual. Hasil penelitian ini menemukan bahwa malapraktik medis tidak hanya berdampak pada individu pasien tetapi juga dapat merusak kepercayaan masyarakat terhadap sistem kesehatan, serta perlunya regulasi yang lebih jelas mengenai malapraktik dalam undang-undang kesehatan yang baru disahkan untuk memberikan kepastian hukum dan perlindungan yang lebih baik bagi pasien serta meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Indonesia. Kata kunci: Tindak Pidana, Malapraktik, Bersama-Sama.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2507001349 | T168133 | T1681332025 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available