Skripsi
BEBERAPA SIFAT KIMIA TANAH BUDIDAYA JAGUNG (Zea mays L.) YANG DIAPLIKASI BIOSTIMULAN RUMPUT LAUT DAN PUPUK ANORGANIK DI KEBUN PERCOBAAN PT. PUSRI
Jagung manis (Zea mays L) merupakan salah satu jenis tanaman yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pangan bagi masyarakat. Salah satu faktor yang mempengaruhi produksi tanaman adalah kesuburan tanah. Tanah pada lahan kebun percobaan PT PUSRI ialah tanah timbunan, yang memiliki kadar liat yang tinggi. Untuk membudidayakan tanaman jagung pada tanah tersebut perlu dilakukan penambahan bahan pembenah tanah. Salah satu pembenah tanah untuk meningkatkan unsur hara adalah pupuk. Penggunaan pupuk organik dan pupuk anorganik merupakan cara yang tepat, tidak hanya untuk menghasilkan produktivitas tanaman melainkan dapat mempertahankan stabilitas produktivitas tanah. Pupuk organik yang memiliki dampak positif bagi tanah dan tanaman yaitu biostimulan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dosis biostimulan terbaik yang mampu mengefisiensikan penggunaan pupuk anorganik serta meningkatkan beberapa sifat kimia tanah yang ditanami jagung di Kebun Percobaan PT Pupuk Sriwidjaja. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan PT Pupuk Sriwidjaja Palembang, pada Agustus sampai dengan November 2023. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan serta 6 ulangan sehingga mendapatkan 30 unit percobaan. Adapun perlakuan pada penelitian ini yaitu P0 : Tanpa perlakuan (kontrol), P1 : Pupuk NPK 250 kg ha-1 , dan urea 50 kg ha-1, P2 : 3 L ha-1 biostimulan rumput laut + pupuk NPK 250 kg ha-1 , dan urea 50 kg ha-1 , P3 : 5 L ha-1 biostimulan rumput laut + pupuk NPK 250kg ha-1 , dan urea 50 kg ha-1, P4 : 7 L ha-1 biostimulan rumput laut + pupuk NPK 250 kg ha-1 , dan urea 50 kg ha-1 . Peubah yang diamati dalam penelitian ini yaitu pH tanah, C-organik, KTK, N-total, P-tersedia, K-tersedia, serta C/N ratio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan berbagai biostimulan rumput laut yang dikombinasikan dengan dosis pupuk NPK, dan urea rekomendasi sangat berpengaruh nyata terhadap semua peubah yang diamati serta berdasarkan nilai rerata pada setiap peubah yang diamati dapat diketahui bahwa perlakuan 7 L ha-1 biostimulan rumput laut yang dikombinasikan dengan dosis pupuk NPK, dan urea rekomendasi menghasilkan nilai terbaik pada sifat kimia tanah yang diamati.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2507000663 | T165469 | T1654692024 | Central Library (Reference) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available