Text
Perubahan Sosial di Desa Sumber Rezeki Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin (1999- 2009)
Penelitian ini merupakan penelitian historis yang bertujuan untuk mengetahui Penyebab terjadinya perubahan sosial, Kemudian struktur sosial yang berubah, Juga dampak yang ditimbulkan dari perubahan sosial pada masyarakat desa Sumber Rezeki Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin dalam rentang tahun 1999-2009. Perubahan sosial adalah perubahan yang terjadi pada struktur social masyarakat baik karena kondisi maupun geografis, komposisi penduduk maupun lembaga masyarakat yang mempengaruhi sistem sosialnya, antara lain nilai-nilai, norma, sikap-sikap dan pola perilaku. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa perubahan sosial yang terjadi di Desa Sumber Rezeki di dorong oleh beberapa faktor, diantaranya yaitu faktor ekonomi, perkembangan teknologi dan informasi, faktor politik dan faktor sosial/budaya. Adapun beberapa struktur social yang berubah diantaranya: struktur sosial dalam kepemimpinan, sturktur sosial dalam ekonomi, dan struktur sosial dalam budaya. Perubahan ini juga membawa dampak positi dan juga dampak negatif..
No copy data
No other version available