Skripsi
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN E-BOOK BERBASIS APLIKASI FLIP PDF PROFESSIONAL SEPAK TAKRAW PADA SISWA SMA N 6 PALEMBANG
Penelitian ini membahas mengenai efektivitas penggunaan e-book berbasis aplikasi flip pdf professional sepak takraw pada siswa SMA Negeri 6 Palembang serta untuk mengetahui efektivitas penggunaan e-book berbasis aplikasi flip pdf professional sepak takraw. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media e-book berbasis aplikasi flip pdf professional sepak takraw dalam pembelajaran PJOK sepak takraw di SMA Negeri 6 Palembang. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan beberapa siklus. Penelitian ini menggunakan tiga siklus, yaitu pra-siklus, tindakan siklus I, dan dan tindakan siklus II. Pra-siklus bertujuan untuk memperoleh informasi mengenai keadaan sebelum tindakan dilakukan. Siklus I dilaksanakan setelah tes pra-siklus selesai, dan siklus II bertujuan untuk memperbaiki hasil dari siklus I. Subjek yang ada dalam penelitian ini terdiri dari 37 peserta didik yang ada pada kelas XI 7 SMA Negeri 6 Palembang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan melakukan tes dan observasi yang dilakukan dengan beberapa tahap yaitu: perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahapan refleksi. Hasil penelitian yang diperoleh pada pra-siklus dengan diperoleh ketuntasan klasikal sebesar 40,5 % serta diperoleh nilai rata-rata peserta didik sebesar 57,6 %, pada pra-siklus I diperoleh hasil ketuntasan klasikal sebesar 56,8 % dengan nilai rata-rata sebesar 62,8 % dan diperoleh hasil dari pra-siklus II ketuntasan klasikal peserta didik sebesar 86,4 % dengan nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 80%. Dari hasil data yang didapatkan, dapat disimpulkan bahwa penerapan penggunaan e-book berbasis aplikasi flip pdf professional sepak takraw dapat dikatakan efektif digunakan dalam pembelajaran disekolah SMA N 6 Palembang, Sumatera Selatan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2407003242 | T145446 | T1454462024 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available