Skripsi
SURVEI MOTIVASI, KEAKTIFAN DAN SARANA PRASARANA BELAJAR PJOK SISWA KELAS XI SMA NEGERI 4 PAGARALAM
Tujuan dari dilaksanakannya penelitian ini yaitu agar dapat mensurvei bagaimana tingkat keaktifan, motivasi serta sarana prasarana belajar PJOK pada siswa kelas XI SMA Negeri 4 Kota Pagaralam serta bagaimana kualitas yang ada pada guru PJOK. Metode deskriptif kuantitatif digunakan di dalam melaksanakan penelitian ini. Adapun di dalam penelitian ini menggunakan sampel 5 kelas dengan total seluruh siswa sebanyak 159 orang yang merupakan seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 4 Pagaralam. Adapun di dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi serta angket sesuai dengan aspek serta indikator penilaian motivasi, keaktifan, dan sarana prasarana belajar PJOK serta kualitas guru sebagai instrumen penelitiannya. Hasil survei menunjukan bahwa tingkat motivasi belajar PJOK yaitu 77,26% dengan kategori tinggi, tingkat keaktifan belajar PJOK yaitu 74,57% dengan kategori tinggi, tingkat sarana dan prasarana belajar PJOK yaitu 22,80% dengan kategori kurang standar dan tingkat kualitas guru PJOK yaitu 80,47% dengan kategori tinggi. Melalui penelitian ini menunjukan bahwa tingat motivasi, keaktifan dan kualitas guru belajar PJOK dengan hasil yang tinggi harus dipertahankan dan untuk sarana dan prasarana dengan hasil yang kurang standar harus ditingkatkan lagi untuk menunjang kegiatan belajar PJOK di SMA Negeri 4 Pagaralam. Adapun untuk bahan evaluasi guru serta sekolah dapat digunakan hasil dari penelitian ini agar dapat terus mempertahankan serta meningkatkan kegiatan belajar PJOK di sekolahnya.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2407003504 | T145396 | T1453962024 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available