Skripsi
TINJAUAN KRIMINOLOGI TINDAK PIDANA PEMBUNUHAN YANG DILAKUKAN OLEH ANAK PADA LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK (LPKA) KLAS 1 PALEMBANG
Skripsi ini berjudul “Tinjauan Kriminologi Tindak Pidana Pembunuhan Yang Dilakukan Oleh Anak Pada Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas 1 Palembang”. Latar belakang pada penelitian ini ialah anak turut menjadi pelaku kejahatan dalam menghilangkan nyawa orang lain yang disebabkan oleh beberapa faktor. Rumusan masalah pada penelitian ini mengenai faktor kriminogen anak yang melakukan tindak pidana pembunuhan di LPKA Klas 1 Palembang serta upaya penanggulangan terhadap tindak pidana pembunuhan yang dilakukan oleh anak di LPKA Klas 1 Palembang. penelitian ini menggunakan jenis penelitian empiris dengan menggunakan pendekatan sosiologis dan pendekatan perundang-undangan. Dalam penelitian ini menyatakan bahwasanya Faktor kriminogen anak yang melakukan tindak pidana pembunuhan di LPKA Klas 1 Palembang pada teori kriminologi modern terdapat 4 (empat) teori kriminologi yang paling dominan diantaranya ialah teori asosiasi differensial, teori kontrol sosial, strain theory, serta teori pilihan rasional. Dalam perspektif juvenile delinquency, terdapat teori penggolongan sebab terjadinya diantaranya ialah teori psikogenis dan teori sosiogenis. Dan upaya penanggulangan tindak pidana pembunuhan yang dilakukan oleh anak di LPKA Klas 1 Palembang berupa pembinaan kepribadian dan pembinaan kemandirian.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2407002725 | T143957 | T1439572024 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available