Skripsi
ASPEK HUKUM PEMBATALAN PERKAWINAN KARENA SALAH SANGKA
Pembatalan perkawinan akibat adanya salah sangka mengenai diri suami atau istri banyak ditemukan dengan alasan permohonan yang berbeda-beda. Pertanyaan dalam penelitian ini adalah Bagaimana pertimbangan hakim tentang salah sangka sebagai alasan pembatalan perkawinan menurut UUP dan KHI dan Bagaimana akibat hukum dari pembatalan perkawinan terhadap hak dan kewajiban suami istri serta harta bersama dalam putusan Nomor XXX/Pdt.G/2019/PA.YK. Penelitian ini adalah penelitian yuridis normatif dengan tipe penelitian deskriptif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan perundang-undangan, pendekatan kasus, dan pendekatan konseptual. Data yang digunakan adalah data sekunder yang terdiri dari bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum tersier. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan cara studi kepustakaan dan studi dokumen.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2407003605 | T145944 | T1459442024 | Central Library (Referensi) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available