Skripsi
KLASIFIKASI SINYAL EEG UNTUK MENGENALI JENIS EMOSI MENGGUNAKAN RECURRENT NEURAL NETWORK
Penelitian ini berfokus pada eksplorasi mendalam dan analisis tentang penerapan dua jenis Recurrent Neural Network (RNN), yakni Long Short-Term Memory (LSTM) dan Gated Recurrent Unit (GRU). Dua model tersebut dilatih dengan parameter yang sama, terdiri dari 3 lapisan, menggunakan fungsi aktivasi relu, dan menerapkan 1 tingkat dropout. Dalam rangka membandingkan kinerja keduanya, dilakukan percobaan dengan menggunakan pembagian data 80:20 dataset untuk data pelatihan dan data uji. Evaluasi tersebut mencakup metrik - metrik seperti akurasi, precision, recall dan F1-score. Dataset yang digunakan adalah eeg emotion yang terdiri dari 2549 variabel, dimana 2548 berisi data dalam bentuk desimal dan 1 variabel dalam bentuk data string. Dalam hal kinerja, LSTM berhasil mengungguli performa GRU dalam tugas klasifikasi sinyal eeg untuk mengenali jenis emosi. Di sisi lain, GRU menunjukkan kelebihan dalam percepatan proses pelatihan dibandingkan LSTM. Meskipun akurasi kedua metode hampir serupa dalam semua pembagian data, namun dalam evaluasi kurva ROC, model LSTM mendemonstrasikan unggulan dengan kurva yang lebih optimal dibandingkan GRU
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2407001532 | T140610 | T1406102024 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available