Skripsi
ANALISIS PENGARUH DANA DESA TERHADAP PENDUDUK MISKIN DI KABUPATEN MUSI BANYUASIN.
Penelitian ini menganalisis Pengaruh Dana Desa terhadap Penduduk Miskin di Kabupaten Musi Banyuasin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis gambaran umum serta pengaruh Dana Desa dan Penduduk Miskin di Kabupaten Musi Banyuasin. Metode estimasi menggunakan analisis data panel. Dalam model data panel persamaan model dengan menggunakan data cross-section. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumatera Selatan maupun Kabupaten Musi Banyuasin dan Portal Direktorat Jendral Perimbangan Keuangan (DJPK). Kemudian, data regresi dilakukan analisis menggunakan Fixed Effect Model (FEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa anggaran Dana Desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap Penduduk Miskin. Dana desa dapat digunakan secara efisien dan efektif oleh desa untuk mendukung tercapainya tujuan pembangunan desa dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Musi Banyuasin.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307001766 | T103545 | T1035452023 | Central Library (Referens) | Available |
No other version available