Text
Pengaruh pembelajaran berbasis konstruktivisme terhadap kemampuan siswa memecahkan masalah matematika di kelas X SMA Negeri 1 Tanjung Batu
Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pembelajaran berbasis konstruktivisme terhadap kemampuan siswa memecahkan masalah matematik di kelas X SMA Negeri 1 Tanjung Batu. Penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain Pretest-posttest Control Group. Rancangan ini menggunakan dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pada kelas eksperimen dilakukan pembelajaran berbasis konstruktivisme, sedangkan di kelas kontrol pembelajarannya dilakukan seperti biasa. Pengumpulan data berupa pretest dan posttest dengan
instrument tes soal pemecahan masalah. Selisih dari kedua data tersebut dianalisis dengan menggunakan student test (uji t) untuk melihat ada tidaknya pengaruh pembelajaran berbasis konstruktivisme terhadap kemampuan siswa memecahkan masalah matematik. Berdasarkan analisis data hasil penelitian, diperoleh nilai, sedangkan nilai . Dengan demikian , sehingga ditolak dan berarti diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif pembelajaran berbasis konstruktivisme terhadap kemampuan siswa memecahkan masalah matematik di kelas X SMA Negeri 1 Tanjung Batu, hal ini dapat dilihat juga pada rata-rata nilai posttest kelas eksperimen yaitu 67 sedangkan kelas kontrol nilai rata-ratanya 49
No copy data
No other version available