Skripsi
PENGARUH MOTIVASI PELAYANAN PUBLIK TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KABUPATEN OGAN ILIR
Abstrak motivasi pelayanan publik merupakan aspek penting dalam meningkatkan kinerja pegawai salah satunya sebagai penentu kualitas dan kuantitas kinerja pegawai. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh dari motivasi pelayanan publik terhadap kinerja pegawai pada dinas penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu kabupaten ogan ilir (dpmptsp). Penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, maka penelitian ini ditujukan guna dapat menjelaskan fenomena yang ada, terkhusus sesuai dengan kaitan analisis nilai – nilai motivasi pelayanan publik terhadap kinerja pegawai. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori motivasi pelayana publik dari james.l.perry, wise dan teori kinerja menurut mangkunegara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa masih ada kekurangan pegawai dalam ketertarikan dalam pembuatan kebijakan publik dan komitmen pada kepentingan publik, hal ini terbukti dengan hasil pada hipotesis 2 dan hipotesis 3 yang menyebabkan hipotesis tersebut ditolak. Dari hasil tersebut diharapkan pegawai diberikan pelatihan lebih dan untuk lebih ditingkatkan rasa ketertarikan dalam membuat kebijakan, hal ini juga didukung dengan komitmen dalam bekerja agar membangun pusat pemerintahan yang kuat, dikarenakan ketertarikan pada pembuatan kebijakan publik menjadi acuan atas komitmen pada kepentingan publik, rasa empati, dan rasa pengorbanan diri. Kata kunci : motivasi pelayanan publik, pemerintah, negara, undang – undang, pelayanan publik, pegawai.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307006112 | T129314 | T1293142023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available