Skripsi
PEMBERIAN TINDAKAN SUCTION PADA PASIEN GAGAL NAPAS YANG TERPASANG VENTILATOR MEKANIK DENGAN MASALAH BERSIHAN JALAN NAPAS TIDAK EFEKTIF
Gagal napas merupakan keadaan dimana terjadinya ketidakmampuan sistem pernapasan dalam melakukan fungsinya baik satu atau dua fungsi pertukaran gas. Beberapa kasus pada pasien gagal napas berakhir dengan pemberian ventilator mekanik. Salah satu dampak penggunaan ventilator mekanik yang terhubung ETT adalah terjadinya obstruksi pada jalan napas akibat akumulasi sekresi pada Endotrakeal Tube. Salah satu penatalaksanaan yang dapat dilakukan untuk mengatasi obstruksi jalan napas pada pasien gagal napas yang terpasang ventilator mekanik yaitu dengan pemberian tindakan penghisapan lendir (suction). Metode: Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Hasil: Dari ketiga pasien kelolaan didapatkan 5 masalah keperawatan yang ditegakkan, dengan masalah keperawatan utama yaitu bersihan jalan napas tidak efektif. Tindakan suction yang diberikan berpengaruh terhadap perubahan nilai saturasi oksigen pasien, hemodinamik pasien stabil, pasien jadi jauh lebih tenang, dan tampak nyaman saat bernapas. Sehingga intervensi suction perlu dilanjutkan kembali hingga masalah teratasi. Analisis: Intervensi suction diberikan secara berkala atau sesuai dengan kebutuhan dari ketiga pasien kelolaan, proses suction dilakukan tidak boleh melebihi 10-15 detik di lumen artificial airway, dengan pemberian hiperoksigenasi sebelum dan setelah dilakukan suction. Pembahasan : Suction merupakan suatu tindakan untuk membersihkan jalan nafas yang dilakukan pada pasien dengan kelebihan produksi sputum dimana pasien dalam kondisi tidak mampu membersihan secara mandiri, pasien yang terpasang ventilator mekanik mengalami peningkatan produksi sekret secara berlebihan sehingga diperlukan tindakan suction. Tindakan suction yang diberikan pada ketiga pasien kelolaan secara berkala memiliki pengaruh terhadap nilai saturasi oksigen yang normal.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307006326 | T130399 | T1303992023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available