Skripsi
PERBANDINGAN KEANEKARAGAMAN JENIS SEMUT (HYMENOPTERA:FORMICIDAE) DI AREA KEBUN KARET ALAM DAN KARET STEK SERTA SUMBANGANNYA TERHADAP PEMBELAJARAN BIOLOGI SMA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan serta perbandingan keanekaragaman jenis semut Hymenoptera : Formicidae di area kebun karet alam dan karet stek di Desa Sapto Renggo. Waktu penelitian Agustus 2022 sampai Februari 2023. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif untuk mengeksplor dan memotret situasi yang akan diteliti. Hasil penelitian menunjukan bahwa jumlah seluruh individu yang ditemukan pada karet alam sebanyak 616 ekor yang terdiri dari 13 spesies, sedangkan jumlah seluruh individu yang ditemukan pada karet stek sebanyak 246 ekor yang terdiri dari 14 spesies. 13 jenis semut pada perkebunan karet alam yaitu: Anoplolepis sp, Componatus atrceps, Delichoderus thoracicus, Hypoponera sp, Iridomyrmex purpureus, Leptogenys falcigera, Monomorium sp, Oecophylla smaragdina, Paratrechina longicornis, Pheidole dentata, Polyrchachis sp, Solenopsis sp, dan Tetramorium caespitum . 14 jenis semut pada perkebunan karet stek yaitu: Componatus atrceps, Delichoderus thoracicus, Eurytoma sp, Iridomyrmex purpureus, Leptogenys falcigera, Monomorium sp, Nylanderia pubens, Oecophylla smaragdina, Paratrechina longicornis, Pheidole dentata, Solenopsis sp, Tapinoma atriceps, Tetramorium caespitum dan Tetraponera nigra. Pada perkebunan karet alam memiliki keanekaragaman jenis semut untuk stasiun 1, stasiun 2, dan stasiun 3 adalah rendah. Berbeda pada perkebunan karet stek keanekaragaman jenis semut untuk stasiun 1, dan stasiun 2 keanekaragaman jenis rendah dan stasiun 3 keanekaragaman jenis sedang. Hasil uji t dua sampel disimpulkan bahwa t-hitung < t-tabel atau 1,18 < (1,69 dan 2,04) maka Ho diterima dan Ha ditolak yang artinya tidak terdapat perbedaan keanekaragaman spesies semut Hymenoptera : Formicidae yang signifikan antara karet alam dan karet stek serta tidak ada pengaruh signifikan antara satu variabel independen terhadap variabel dependen. Informasi dari penelitian ini digunakan sebagai materi pada pembelajaran biologi SMA kelas X materi animalia yaitu disumbangkan dalam bentuk lembar kerja peserta didik (LKPD).
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307002483 | T94859 | T948592023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available