Skripsi
ANALISIS KEBUTUHAN DIMENSI SALURAN DRAINASE PADA DAS LAMBIDARO KOTA PALEMBANG
Daerah Aliran Sungai Lambidaro merupakan bagian dari Kota Palembang Propinsi imatera Selatan. Banjir tahunan pada saat musim penghujan merupakan bagian yang terjadi pada daerah ini. Menjadi perhitungan lanjut perencanaan teknis dan putusan-keputusan yang diambil untuk lebih mengetahui kondisi sebenarnya terkait terjadinya banjir. Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi dimensi saluran ada dan merencanakan dimensi saluran yang dapat menampung aliran. Metodelogi yang digunakan adalah; 1) Pengumpulan data baik primer maupun sekunder 2) Analisis Hidrologi untuk identifikasi banjir 3) Mengevaluasi dimensi saluran ada dengan menggunakan bantuan program HECRAS, 4) Penyusunan Laporan,Pengumpulan data primer seperti mencari lokasi daerah tangkapan sungai, pengumpulan data sekunder seperti mencari data Peta Rupa Bumi Indonesia, Citra Satelit, Data daerah Mirah sungai (DAS) dan Data Hidrologi. Analisa HECRAS dapat menunjukkan besar debit rancangan sehingga dapat menganalisis dimensi saluran. Perencanaan teknis dilakukan setelah daerah fokus penelitian diperoleh, dengan terlebih dahulu mencari distribusi intensitas hujan untuk pertimbangan desain. Spesifikasi perencanaan desain direncanakan mulai dari perhitungan debit limpasan dengan metode Nakayasu, perhitungan saluran drainase. Hasil analisa menunjukkan bahwa dimensi saluran yang ada tidak mampu menampung debit aliran untuk kala ulang 5 tahun. Bentuk keadaan saluran direncanakan berbentuk trapesium dengan lebar dasar sekitar 16 m, kedalaman 4 m, talud 0,5 - 2 dengan petimbangan untuk mengatasi jika ketinggian air kecil karena dalam suatu ketinggian muka air yang sama, kecepatan aliran dalam saluran trapesium lebih besar daripada kecepatan aliran dalam saluran segi empat, sehingga self cleansing velocity dapat dipertahankan.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1007000009 | T129958 | T1299582009 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available