Skripsi
ANALISIS TINGKAT KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA BIMBINGAN DAN KONSELING UNIVERSITAS SRIWIJAYA
Masalah kemandirian belajar merupakan isu yang relevan di era pendidikan modern. Banyak mahasiswa menghadapi tantangan dalam mengembangkan kemandirian mereka dalam proses belajar. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan tingkat kemandirian belajar mahasiswa bimbingan dan konseling angkatan 21 Universitas Sriwijaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, dengan menggunakan Skala Likert sebagai teknik pengumpulan data yang kemudian dianalisis menggunakan rumus persentase (%). Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Bimbingan dan Konseling tahun akademik 2021 Universitas Sriwijaya yang berjumlah 83 mahasiswa, sedangkan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik sampel jenuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kemandirian belajar mahasiswa bimbingan dan konseling tahun akademik 2021 termasuk kedalam kategori tinggi dengan persentase sebesar 51% (42 mahasiswa) yang ditandai dengan memiliki kepercayaan diri yang baik, berinisiatif, disiplin, tidak bergantung kepada orang lain dan bertanggung jawab, namun kurang memiliki keterampilan dalam menghargai waktu. Kata kunci : Kemandirian Belajar, Mahasiswa Bimbingan dan Konseling
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307004455 | T126172 | T1261722023 | Central Library (Referens) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available