Skripsi
KORELASI ANTARA PRINSIP KEPASTIAN HUKUM DAN KEBEBASAN BERKONTRAK DALAM PERJANJIAN BAKU JASA LAYANAN LAUNDRY.
Keberadaan klausula baku menjadi sebuah hal yang biasa terlihat dalam dunia perdagangan ataupun bisnis saat ini. Klausula baku jelas dibuat secara sepihak oleh pelaku usaha. Konsumen sebagai pengguna produk atau jasa layanan kurang memperhatikan hal tersebut kecuali jika timbul suatu kerugian tertentu. Asas kebebasan berkontrak dan kepastian hukum menjadi landasan keberadaan klausula baku dalam mengatur hubungan hukum antara pelaku usaha dengan konsumen, tetapi penerapan asas ini mensyaratkan agar para pihak dalam kontrak memiliki kedudukan yang seimbang. Tujuan penelitian yang dibahas dalam skripsi ini ialah untuk mengetahui dan menganalisis korelasi antara prinsip kepastian hukum dan kebebasan berkontrak dalam perjanjian baku jasa layanan laundry dan substansi klausula baku yang dibenarkan oleh hukum untuk diberlakukan pada jasa layanan laundry. Penelitian ini merupakan jenis penelitian hukum normatif yang menggunakan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Hasil penelitian diperoleh bahwa korelasi antara prinsip kepastian hukum dan kebebasan berkontrak dalam perjanjian baku jasa layanan laundry masih ditemui belum adanya perlindungan kepada konsumen, rata-rata perjanjian baku yang dibuat lebih banyak menguntungkan pelaku usaha, seperti besaran ganti rugi yang tidak setara dengan kerusakan yang dialami. Berkaitan dengan substansi klausula baku yang dibenarkan oleh hukum untuk diberlakukan pada jasa layanan laundry mengikuti ketentuan UUPK agar dapat menempatkan kedudukan konsumen setara dengan pelaku usaha berdasarkan prinsip kebebasan berkontrak.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307006170 | T128702 | T1287022023 | Central Library (Referens) | Available |
No other version available