Skripsi
PERENCANAAN STRUKTUR GEDUNG ASRAMA MAHASISWA UNIVERSITAS SRIWIJAYA PALEMBANG DENGAN PENAHAN LATERAL KOMBINASI SISTEM RANGKA PEMIKUL MOMEN DAN DINDING STRUKTURAL
Indonesia adalah daerah rawan gempa. Bangunan harus di desain dengan halhal yang berkaitan dengan kegempaan untuk mengurangi resiko akibat gempa. Perencanaan tahan gempa umumnya didasarkan pada analisa struktur elastis yang diberi faktor beban untuk simulasi kondisi ultimate (batas). Kenyataannya, perilaku runtuh bangunan saat gempa adalah inelastis. Beton bertulang adalah bahan yang paling sering digunakan dalam dunia konstruksi. Pada bangunan tinggi tahan gempa umumnya gaya-gaya pada kolom cukup besar untuk menahan beban gempa yang terjadi sehingga umumnya perlu menggunakan elemen-elemen struktur kaku berupa dinding geser untuk menahan kombinasi gaya geser, momen dan gaya aksial yang timbul akibat gempa. Dengan adanya dinding geser sebagian besar beban gempa akan terserap oleh dinding geser tersebut. Skripsi ini akan membahas tentang gedung asrama mahasiswa Universitas Sriwijaya dengan penahan lateral kombinasi sistem rangka pemikul momen dan dinding struktural. Gedung di desain sesuai dengan SNI 03-2847-2002 dan SNI 03-1726-2002. Dari hasil perhitungan yang telah dilakukan, diketahui dimensi dan kebutuhan tulangan dari elemen-elemen struktur gedung. Dimensi balok 25 x 40 cm, dimensi kolom 40 x 40 cm, tebal pelat lantai 16 cm dan tebal dinding geser 25 cm. Simpangan yang terjadi akibat gempa arah x dan arah y adalah 5,52 mm dan 5,71 mm, dimana tidak melampaui batas layan dan batas ultimit gedung.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
1407003643 | T121384 | T1213842013 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available