Skripsi
PENGARUH SUBSTITUSI SEMEN DAN ABU TERBANG TERHADAP NILAI CBR TANAH GAMBUT DENGAN 6 MACAM VARIASI KADAR CAMPURAN SEBESAR 15% DAN 20%
Prilaku tanah sangat mempengaruhi perbedaan dari struktur tanah di beberapa daerah. Misalnya tanah gambut. Secara umum lahan dan tanah gambut mempunyai kondisi yang hampir sama, yaitu kadar airnya yang tinggi dan kapasitas daya dukungnya rendah, tentu saja keadaan seperti ini akan sangat membahayakan jika tanah tersebut digunakan untuk suatu konstruksi. Sebelum melakukan pembangunan diatas tanah gambut, sebaiknya terlebih dahulu dilakukan perbaikan tanah. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk memperbaikinya yaitu dengan menstabilisasikan secara kimia berarti meningkatkan kekuatan tanah dengan menggunakan zat kimia tanah dengan bahan tambahan. Salah satunya dicoba dengan menambahkan semen dan abu terbang. Dari sini dapat dilihat apakah pengaruh penambahan semen dan abu terbang tersebut terhadap nilai CBR tanah. Sampel tanah pada penelitian ini menggunakan sampel tanah di daerah Tanjung Api – api di KM 9 Palembang. Sedangkan semen yang digunakan adalah jenis semen yang biasa digunakan untuk konstruksi dan abu terbang yang digunakan berasal dari PLTU Tanjung Enim. Penelitian ini dilakukan dengan pengujian CBR di laboratorium dengan perlakuan tanpa rendaman (unsoaked) terhadap benda uji dengan campuran 15 % dan 20 % dari berat kering tanah dengan masa pemeliharaan 3, 7 dan 14 hari. Dari perlakuan tersebut akan didapat nilai CBR yang dicapai dan masing — masing benda uji yaitu tanah asli, tanah dengan penambahan 15 % semen dan abu terbang, tanah dengan penambahan 20 % dan abu terbang dansemen Dan hasil pengujian yang dilakukan menunjukkan bahwa nilai CBR yang didapat sebesar 0.0579 ^ untuk tanah asli, setelah ditambah 15 % semen dan abu terbang nilai tertinggi yang dicapai sebesar 0.0820 % yaitu pada hari ke 14. Sedangkan pada penambahan 20 % semen dan abu terbang nilai tertinggi dicapai pada hari ke 14 yaitu sebesar 0.0937 %. Berdasarkan hasil pengujian maka dapat disimpulkan bahwa penabahan semen dan abu terbang sebesar 15 % dan 20 % sangat berpengaruh terhadap mempertinggi nilai CBR tanah gambut. Kenaikan yang terjadi bila dibandingkan dengan nilai tanah asli adalah sebesar 53.57 % untuk penambahan 15 % dan 75.38 % untuk penambahan 20 %.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
0507001881 | T128925 | T1289252005 | Central Library (REFERENCES) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available