Skripsi
IMPLEMENTASI KEAMANAN DATA PADA SUPPLY CHAIN MANAGEMENT MENGGUNAKAN METODE BLOCKCHAIN
Blockchain merupakan teknologi yang berkembang dengan pesat dengan teknologi keamanan data yang akan meningkatkan kepercayaan suatu pengguna melalui sistem yang terdistribusi. Blockchain terdapat fitur transparan akan menghasilkan informasi tertanam yang akan menghasilkan data yang akurat. Berdasarkan fitur yang dimiliki, Blockchain dimanfaatkan dalam bidang lainnya contohnya supply chain managemen. Supply Chain Management merupakan upaya yang paling penting dalam keberlangsungan dalam meningkatkan efektifitas suatu organisasi untuk meningkatkan daya saing serta layanan pelanggan yang tersedia agar lebih baik, Serta dapat mengetahui produk yang sedang berjalan dan dapat diselesaikan dengan penggunaan blockchain, Selain itu keamanan data yang dikirim juga dapat diamankan dengan menggunakan blockchain. Pada penelitian ini supply chain yang dijalankan menggunakan 4 skenario dengan bantuan teknologi RFID, terdapat antenna RFID yang bertujuan sebagai node yang akan dirancang untuk membentuk alur pengiriman barang, lalu terdapat Tag RFID sebagai produs suatu barang. Penelitian ini akan menghasilkan program simulasi yang dapat menjalankan data supply chain ke dalam blockchain yang bersifat tranparansi, serta dapat menerapkan keamanan pada data.
Inventory Code | Barcode | Call Number | Location | Status |
---|---|---|---|---|
2307001886 | T105165 | T1051652023 | Central Library (REFERENS) | Available but not for loan - Not for Loan |
No other version available