Text
Upaya meningkatkan kemampuan mengemukakan pendapat melalui bimbingan kelompok dengan metode diskusi bagi pengurus OSIS di SMP Negeri 2 Indralaya Utara
Penelitian ini berjudul Upaya Meningkatkan Kemampuan Mengemukakan Pendapat melalui Bimbingan Kelompok dengan Metode Diskusi bagi Pengurus OSIS di SMP Negeri 2 Indralaya Utara. Masalah yang dijawab dalam penelitian ini adalah apakah bimbingan kelompok dengan metode diskusi dapat meningkatkan kemampuan mengemukakan pendapat pengurus OSIS SMP Negeri 2 Indralaya Utara. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah bimbingan kelompok dengan metode diskusi dapat meningkatkan kemampuan mengemukakan pendapat pengurus OSIS SMP Negeri 2 Indralaya Utara. Adapun metodologi penelitian ini menggunakan PTBK, dengan subjek penelitian yang berjumlah 5 orang, data diambil dengan menggunakan angket. Data dianalisis dengan menggunakan skor dan persentase kemudian dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian tindakan ini menunjukan bahwa layanan bimbingan kelompok dengan metode diskusi dapat meningkatkan kemampuan pengurus OSIS dalam mengemukakan pendapat.
No copy data
No other version available