Text
Analisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal ujian semester di kelas XI IPA 3 SMA Negeri 6 OKU
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal ujian semester di kelas XI IPA 3 SMA Negeri 6 OKU. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis interaktif model Miles dan Huberman yang terdiri dari tiga alur yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan ujian semester adalah : (1) kesalahan pemahaman (comprehension error), Kesalahan Transformasi (transformation error), Kesalahan Keterampilan Proses (proccess skill error), dan Kesalahan Menarik Kesimpulan (encoding error). Kesalahan terbanyak yang dilakukan oleh siswa dalam menyelesaikan soal ujian semester adalah kesalahan transformasi (transformation error) dan kesalahan keterampilan proses (proccess skill error). Selain itu juga ditemukan kesalahan berupa kecerobohan (careless) dan kesalahan membaca (reading error)
No copy data
No other version available